Kategori
Meskipun banyak aplikasi video call lain bermunculan, FaceTime tetap menjadi pilihan utama berkat kualitas panggilan dan integrasinya yang sempurna dengan ekosistem Apple. Berikut ini adalah cara menggunakan FaceTime.
FaceTime adalah aplikasi video dan audio call bawaan Apple yang memungkinkan pengguna melakukan panggilan dengan sesama pengguna Apple. Aplikasi ini sudah terintegrasi langsung di perangkat Apple, sehingga pengguna tidak perlu mengunduh atau menginstal aplikasi tambahan.
BACA JUGA: iMessage di iPhone, Keunggulan dan Cara Menggunakannya
FaceTime pertama kali diperkenalkan oleh Steve Jobs pada 2010 bersama dengan iPhone 4. Awalnya, aplikasi ini hanya tersedia untuk panggilan video antar pengguna iOS atau sesama perangkat iPhone saja.
Namun, seiring waktu, Apple mengembangkan FaceTime hingga kini bisa digunakan di berbagai perangkat Apple dan bahkan oleh pengguna Android melalui browser.
FaceTime menawarkan berbagai fungsi utama yang membuat komunikasi jarak jauh semakin mudah dan berkualitas. Dari video call yang jernih hingga panggilan audio dengan kualitas suara terbaik.
Berikut adalah beberapa fitur andalan FaceTime yang bisa Anda manfaatkan.
Video Call
Fungsi utama yang paling sering digunakan adalah video call. Anda bisa melakukan panggilan video dengan kualitas HD yang super jernih. Menariknya, FaceTime punya fitur eye contact correction yang bikin seolah-olah Anda selalu menatap mata lawan bicara.
Audio Call
Selain video call, FaceTime juga mendukung panggilan suara melalui FaceTime Audio dengan kualitas suara yang lebih jelas dibandingkan telepon biasa, berkat teknologi VoIP. Cara telepon menggunakan FaceTime layaknya seperti telepon baisa.
Group Calls
Rindu berkumpul dengan teman-teman? FaceTime memungkinkan panggilan grup hingga 32 orang, ideal untuk pertemuan virtual atau reuni online.
Sebelum dapat menggunakan FaceTime, pastikan perangkat Anda memenuhi beberapa persyaratan sistem. Ikuti langkah-langkah aktivasi berikut ini untuk mengaktifkan aplikasi dengan mudah.
Persyaratan Sistem
Cara Aktivasi
Berikut adalah tutorial sederhana untuk memulai dan memaksimalkan penggunaan FaceTime. Anda bisa merasakan fitur-fitur menarik yang bisa digunakan selama percakapan berlangsung.
BACA JUGA: Penjelasan Seputar Apa Itu iCloud? Pengertian Hingga Kelebihannya
Berikut cara menggunakan FaceTime iPhone dan Android:
Untuk Orang yang Sudah Tersimpan di Kontak
Untuk Orang yang Belum Tersimpan di Kontak
Bergabung dengan Panggilan FaceTime dari Perangkat Android
Selama panggilan berlangsung, Anda bisa menggunakan berbagai fitur keren seperti:
BACA JUGA: Cara Mengaktifkan dan Menggunakan NFC di iPhone
FaceTime memiliki sejumlah keunggulan dibandingkan aplikasi video call lainnya. Berikut adalah perbandingan FaceTime dengan WhatsApp, Zoom, dan Google Meet. Berikut kelebihan FaceTime dengan beberapa aplikasi serupa lainnya.
Vs WhatsApp
FaceTime unggul dalam hal kualitas video dan audio yang lebih stabil. Selain itu, integrasi dengan ekosistem Apple membuatnya lebih hemat baterai dibanding WhatsApp.
Vs Zoom
Dibanding Zoom, FaceTime lebih fokus pada penggunaan personal dan lebih user-friendly. Meski Zoom punya fitur lebih lengkap untuk meeting formal, FaceTime menang dalam kemudahan penggunaan dan keamanan.
Vs Google Meet
FaceTime menawarkan pengalaman yang lebih mulus dan terintegrasi untuk pengguna Apple dibanding Google Meet. Meski Google Meet bisa diakses dari berbagai platform, FaceTime tetap jadi pilihan utama pengguna iPhone dan iOS secara umum karena performanya yang optimal.
Itulah cara menggunakan FaceTime yang menawarkan aplikasi video call kuat dengan berbagai fitur menarik. Kualitas dan kemudahan penggunaannya menjadikannya pilihan ideal, terutama bagi pengguna perangkat Apple.