Perkakas Dapur

Ini Cara Menggunakan Microwave yang Tepat Agar Tahan Lama

Editor 1 minggu yang lalu 1 Viewer

Jika Anda adalah orang yang ingin serba praktis, khususnya dalam hal memasak, microwave merupakan peralatan dapur yang cocok untuk menjadi investasi jangka panjang. 

Pasalnya, dengan alat ini Anda bisa memanaskan makanan hanya dalam waktu 1-5 menit saja. Persiapan untuk makan pun jadi lebih cepat. Namun, cara menggunakan microwave tidak boleh sembarangan. Simak penjelasannya di sini. 

Cara Menggunakan Microwave 

Apabila Anda masih pemula, sebelum membeli, Anda sebaiknya mengenali cara atau langkah menggunakan microwave sebagai berikut. 

1. Memahami Fitur 

Hal pertama yang perlu dipahami saat menggunakan microwave yaitu pahami fitur-fitur yang ada. Pada umumnya, microwave memiliki fitur seperti timer, mode, start, stop, dan tombol lainnya. 

Untuk memahaminya, Anda bisa membaca buku panduan yang ada. Pasalnya, meskipun alat ini sama-sama berfungsi untuk memanaskan, setiap merek microwave bisa saja memiliki fitur yang berbeda. 

2. Perhatikan Penggunaan Peralatan Masak 

Jika Anda ingin memanaskan makanan dengan microwave, penting untuk memerhatikan peralatan masak yang digunakan. 

Jangan pernah memasukkan alat masak dari logam ke dalam microwave. Hal ini disebabkan karena logam biasanya akan memantulkan gelombang mikro yang membuatnya jadi terbakar dan menyebabkan kerusakan pada microwave Anda. 

Tetapi, pengecualian untuk rak logam yang datang bersama microwave di bagian dalam karena memang sudah dirancang khusus. 

BACA JUGA: 6 Daftar Alat untuk Membuat Kue yang Wajib Dimiliki

3. Mengatur Suhu dan Waktu yang Tepat 

Mengatur Suhu dan Waktu yang Tepat

Mengatur Suhu dan Waktu yang Tepat

Cara menggunakan microwave yang selanjutnya yaitu harus mengatur suhu dan waktu yang tepat. 

Saat memanaskan makanan, Anda perlu mengatur suhu yang pas yakni biasanya tidak lebih dari 100 derajat celcius. Selain itu, sesuaikan juga dengan jenis makanan yang dipanaskan. Biasanya, makanan berbentuk padat suhunya akan lebih panas dibandingkan dengan makanan bertekstur agak cair. 

Untuk waktu, hindari memanaskan makanan terlalu lama karena akan menghilangkan nutrisi di dalamnya dan agar tidak gosong. Pada umumnya, sebagian besar makan yang dipanaskan dengan microwave hanya membutuhkan waktu 30 detik sampai 2 menit saja. 

Kalau Anda menggunakan microwave untuk memanggang kue, maka pastikan untuk mulai dari waktu yang  pendek dan periksan kue secara berkala untuk memastikan tingkat kematangannya. 

4. Menata Makanan 

Selanjutnya adalah perhatikan penataan makanan. Agar panasnya merata, Anda bisa memotong makanan menjadi lebih kecil, mengaduk makanan, memutar, atau membalik makanan. 

Letakkan juga posisi wadah di bagian tengah microwave agar saat bagian dalamnya berputar, seluruh bagian makanan akan terkena panas. 

BACA JUGA: 6 Rekomendasi Mixer yang Bagus dan Awet, Bikin Kue Lebih Mudah!

5. Berikan Lubang Udara

Jangan lupa untuk memberikan lubang udara sebagai sirkulasi udara pada makanan saat dipanaskan. Jika Anda menggunakan plastik untuk memanaskan, maka lubangi terlebih dahulu plastiknya. 

Dan saat meletakkan makanan di wadah seperti tempat bekal, Anda bisa melepas terlebih dahulu tutupnya. 

Hal ini bertujuan untuk menghindari letupan panas dari makanan saat sedang dipanaskan. 

6. Jangan Terlalu Sering Membuka Microwave 

Jangan Terlalu Sering Membuka Microwave

Jangan Terlalu Sering Membuka Microwave

Saat menggunakan microwave untuk memanaskan atau memanggang makanan, hindari terlalu sering membuka pintu microwave. Hal tersebut akan mengganggu proses pemanggangan serta menghilangkan panas yang ada. 

Jika ingin membuka pintu microwave, lakukanlah saat Anda perlu memeriksa keadaan makanan saja.  

BACA JUGA: 7 Rekomendasi Oven Listrik Low Watt, Memasak Tetap Hemat Listrik

7. Jangan Memanaskan Makanan Sekaligus 

Cara menggunakan microwave yang terakhir yaitu hindari memanaskan makanan sekaligus. 

Setiap makanan memiliki waktu memanaskan yang berbeda karena resep atau bahan yang digunakan. Untuk makanan dengan bentuk padat, Anda bisa memanaskannya lebih lama dibandingkan dengan bentuk yang lebih cair. 

Itulah beberapa cara untuk menggunakan microwave dengan tepat agar makanan tetap terjaga. Dengan menggunakannya sesuai dengan panduan, microwave Anda akan awet dan tahan lama. 

Pastikan juga untuk memilih merek microwave dengan daya listrik yang cocok untuk kebutuhan sehari-hari Anda. Pasalnya, elektronik ini tergolong menggunakan daya listrik yang cukup besar.