Daging empuk, dibakar dengan arang membara, dan dengan bumbu meresap adalah sate kambing yang sempurna. Namun, tahukah Anda jika rahasia di balik sate kambing yang lezat itu ada pada proses marinasi?
Marinasi bukan sekadar langkah tambahan dalam proses memasak. Proses ini merupakan langkah krusial untuk memastikan sate kambing tidak amis dan disukai semua orang. Nah, simak cara membuat bumbu marinasi sate kambing yang benar berikut ini.
Manfaat Marinasi Sate Kambing Sebelum Dibakar
Manfaat Marinasi Sate Kambing Sebelum Dibakar
Marinasi bekerja dengan cara memecah serat-serat daging, sehingga daging kambing menjadi lebih empuk dan mudah untuk dikunyah. Ini penting, apalagi kalau Anda menggunakan bagian daging yang sedikit keras.
Bumbu marinasi meresap ke dalam daging, memberikan rasa yang mendalam dan kompleks. Saat daging dibakar, bumbu-bumbu ini akan semakin menguat, menciptakan harmoni rasa yang sempurna di lidah.
BACA JUGA: Resep Semur Daging, Hidangan Lezat Temani Momen Istimewa
Salah satu tantangan terbesar dalam memasak daging kambing adalah bau prengus yang khas. Marinasi membantu menghilangkan bau ini, sehingga rasa daging kambing menjadi lebih netral dan lebih nikmat saat disantap.
Resep Membuat Marinasi Sate Kambing
Resep Bumbu Marinasi Sate Kambing
Pilih daging kambing yang segar, bebas dari lemak berlebihan, dan potong sesuai ukuran yang diinginkan untuk sate. Usahakan untuk menggunakan bagian daging yang tidak terlalu berlemak agar hasil akhirnya lebih enak.
Sebelum mulai memasak, jangan lupa siapkan dulu peralatan dapur Anda. Berikut resep dan cara membuat bumbu marinasi sate kambing sebelum dibakar:
BACA JUGA: Resep Tongseng Sapi Tanpa Santan, Aman untuk Kolesterol Tinggi
Bahan-bahan:
- 500 gram daging kambing segar
- 3 helai daun pepaya
- Tusuk sate sesuai kebutuhan
- 12 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 lembar daun jeruk yang diiris tipis
- 2 butir kemiri yang telah disangrai
- 1 sendok makan ketumbar
- 1 sendok makan gula merah yang sudah diiris halus
- 1 ruas jahe yang digeprek
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu bubuk
Cara membuat:
- Potong daging kambing menjadi ukuran kecil-kecill dengan pisau.
- Remas daging kambing dengan daun pepaya hingga merata agar terkena getahnya.
- Bungkus daging kambing dengan daun pepaya dan diamkan selama 30 menit.
- Haluskan semua bumbu marinasi kecuali daun jeruk dan jahe.
- Keluarkan daging kambing dari bungkus daun pepaya, kemudian aduk dengan spatula bersama bumbu marinasi hingga tercampur rata.
- Sambil menyiapkan panggangan atau fry pan atau alat bakar, biarkan daging kambing yang sudah dibumbui selama 10 menit.
- Panggang daging kambing di atas kompor sambil sesekali dioles dengan bumbu bakar. Angkat setelah matang.
BACA JUGA: Resep Rawon yang Nikmat dan Mengenyangkan Perut
Tips Marinasi Sate Kambing Harum Tidak Amis dan Meresap
Banyak orang yang masih melakukan beberapa kesalahan dalam marinasi, seperti durasi yang terlalu singkat atau penggunaan bahan yang kurang tepat. Akibatnya, sate kambing menjadi kurang sedap, bumbu tidak meresap, dan aroma amis masih terasa.
- Bahan-Bahan Terbaik untuk Marinasi Sate Kambing: ketumbar, jinten, jahe, bawang putih, jeruk nipis, kecap manis, air kelapa, dan cuka.
- Durasi Marinasi yang Ideal: durasi marinasi adalah faktor krusial untuk mendapatkan hasil yang optimal. Idealnya, daging kambing harus dimarinasi selama minimal 4-6 jam atau bahkan semalaman di dalam lemari es. Durasi ini cukup untuk memastikan bumbu meresap sempurna ke dalam daging.
- Cara Menghindari Bau Amis pada Sate Kambing: untuk menghindari bau amis, pastikan daging kambing dibersihkan dengan baik sebelum dimarinasi. Anda bisa merendam daging dalam air jeruk nipis selama beberapa menit sebelum ditiriskan dan dilumuri bumbu marinasi. Langkah ini efektif untuk mentralisasi aroma amis yang kuat.
- Teknik Memanggang yang Benar: ketika memanggang sate kambing, penting untuk menjaga jarak yang tepat antara sate dan api. Pastikan sate tidak terlalu dekat dengan api agar tidak gosong di luar tetapi masih mentah di dalam. Suhu pemanggangan yang ideal adalah sekitar 200-220 derajat Celcius.
- Gunakan Olesan Bumbu saat Memanggang: olesan bumbu saat proses memanggang bisa memberikan tambahan rasa yang mendalam pada sate kambing. Oleskan campuran kecap manis dan minyak sayur setiap kali membolak-balik sate. Ini juga membantu menciptakan lapisan karamelisasi yang lezat di permukaan sate.
BACA JUGA: Resep Soto Daging, Bumbu Sederhana dengan Hasil yang Lezat
Itulah resep dan cara membuat bumbu marinasi sate kambing yang dijamin bikin daging lebih empuk dan tidak amis. Anda yang tidak suka dengan hidangan ini, mungkin akan berubah pikiran setelah ini!