Tidak ada habis-habisnya muncul jajanan viral yang menggugah selera. Salah satunya yaitu gohyong ayam. Nah, bagi Anda yang ingin mencicipi tetapi tidak ingin repot-repot mengantri, Gohyong juga bisa dibuat sendiri di rumah. Yuk intip apa resep masakan untuk membuat gohyong ayam berikut ini.
Mengenal Gohyong Ayam
Jajanan gohyong yang sedang viral di Indonesia saat ini sedang diburu banyak pecinta kuliner karena menghadirkan variasi kreatif dalam penyajian atau pengolahan gohyong ayam menjadi hidangan yang menarik perhatian banyak orang.
Di Indonesia sendiri, gohyong ayam dikenal sebagai bagian hidangan khas betawi. Namun, makanan ini juga ditemukan di beberapa negara lain di Asia Tenggara.
Gohyong sendiri dapat diolah dengan berbagai cara, seperti digoreng, dipanggang, atau dibumbui dengan rempah-rempah khas Indonesia untuk memberikan cita rasa yang khas dan lezat.
BACA JUGA: Rahasia Resep Bakso Sapi yang Menggugah Selera
Resep Gohyong Ayam
Cara memasak gohyong ayam
Anda membutuhkan banyak bahan-bahan serta proses yang membutuhkan kesabaran untuk membuat gohyong ayam. Berikut ini cara-caranya.
Bahan yang dibutuhkan
Sebelum mulai memasak, kumpulkan terlebih dahulu bahan-bahan yang dibutuhkan.
Bahan-bahan untuk kulit gohyong:
- Telur (1 butir)
- Susu (200 ml)
- Tepung maizena (1 sdm)
- Tepung terigu protein sedang (125 gr)
- Minyak (2 sdm)
- Air (130 ml)
- Garam (½ sdt)
Bahan-bahan untuk saus gohyong:
- Kecap asin (1 sdm)
- Gula merah (250 gr)
- Asam jawa (1 sdm)
- Lada bubuk (1 sdm)
- Penyedap rasa (1 sdt)
- Garam (½ sdt)
- Air (500 ml)
Bahan-bahan untuk isian gohyong:
- Udang (500 gr)
- Daging ayam filet (500 gr)
- Bawang putih (5 siung)
- Telur (2 butir)
- Tepung tapioka (10 sdm)
- Kaldu jamur (2 sdm)
- Daun bawang (2 batang)
- Lada bubuk (½ sdm)
- Penyedap rasa (1 sdt)
- Garam (1 sdt)
- Gula pasir (1 sdm)
- Minyak wijen (3 sdm)
Cara Membuat Gohyong Ayam
Setelah semua bahan-bahan sudah siap, Anda bisa mulai membuat gohyong ayam dimulai dari pembuatan saus dan kulit gohyong. Lalu dilanjutkan dengan membuat isiannya.
BACA JUGA: Resep Capcay Kuah dan Goreng, Menu Sehat Kaya Rasa
Cara Membuat Saus Gohyong:
Campurkan semua bahan saus, masak sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut. Setelah rasanya pas, angkat dari kompor dan sisihkan
Cara Membuat Kulit Gohyong:
- Campur telur, susu, air, dan garam, kocok hingga merata. Tambahkan minyak, aduk lagi
- Masukkan tepung maizena dan tepung terigu yang sudah diayak, aduk hingga adonan mengental
- Panaskan wajan dan olesi dengan minyak, tuangkan adonan kulit perlahan-lahan hingga merata. Tunggu hingga kulit set, lalu sisihkan. Ulangi hingga adonan habis
Cara Membuat Isian Gohyong
- Tumis bawang putih hingga harum, angkat
- Giling bawang putih dan daging udang dengan chopper hingga halus
- Giling daging ayam agar bertekstur
- Campurkan telur, daging ayam, dan daging udang yang sudah dihaluskan dalam wadah. Aduk hingga merata
- Tambahkan bumbu (merica, gula, garam, penyedap, kaldu jamur, minyak wijen), aduk merata. Lalu, masukkan tepung tapioka dan daun bawang, aduk hingga rata, sisihkan
- Siapkan kulit gohyong, isi dengan adonan daging di atasnya, gulung perlahan sambil dipadatkan. Potong sesuai selera
- Goreng gohyong di minyak panas hingga matang dan garing
- Hidangkan gohyong di piring dengan saus yang telah dibuat sebelumnya
- Gohyong ayam pun siap disantap
Nah, itulah cara untuk membuat gohyong ayam di rumah. Pastikan Anda mengikuti langkah-langkah di atas dengan teliti agar rasa gohyong ayam lezat.
Apabila ingin hasil kulit gohyong ayam menjadi lebih garing dan mengembang, Anda bisa menggoreng sebanyak dua kali dan menggunakan api yang besar.