Lifestyle

Pelengkap Hidangan, Ini Dia Resep Sambal Matah Bali

Editor 08/08/2024 2 Viewer

Bagi orang Indonesia, makan tidak lengkap tanpa sambal. Dengan menambahkan sambal, hidangan pun jadi tambah lezat. Ada banyak jenis sambal yang digemari banyak orang, salah satunya yaitu sambal matah Bali. Bagi Anda yang ingin membuatnya di rumah, berikut ini resep sambal matah Bali yang bisa diikuti. 

Resep Sambal Matah Bali

Jenis sambal yang berasal dari Bali ini digemari banyak orang karena sensasi pedasnya yang bikin jadi ketagihan untuk makan. Anda bisa menikmati sambal matah Bali tanpa harus ke Bali karena bisa dibuat sendiri di rumah. 

Yuk ikuti resep di bawah ini agar bisa membuat sambal matah yang menggugah selera. 

Bahan-bahan yang diperlukan

Resep sambal matah Bali

Resep sambal matah Bali

Sebelum mulai memasak sambal matah Bali, ada beberapa bahan dasar yang dibutuhkan, yaitu:

  • Cabai rawit merah, iris halus (7 buah)
  • Bawang merah, iris halus (9 siung)
  • Bawang putih, iris halus (3 siung)
  • Air jeruk nipis (4 sdm)
  • Minyak sayur (4 sdm)
  • Daun jeruk, iris halus (3 lembar)
  • Serai, ambil bagian putihnya dan iris halus (2 batang) 
  • Garam halus (1 sdt)
  • Gula pasir (1 sdt)
  • Terasi sangrai, haluskan (½ sdt)

BACA JUGA: Resep Sayur Asem Bening | Hidangan Harian Anti Bosan

Cara Mengolah Sambal Matah Bali

Setelah semua bahan-bahan sudah terkumpul, sekarang saatnya Anda mengolahnya menjadi sambal matah. Persiapkan seluruh peralatan dapur yang diperlukan untuk memasak sambal matah. 

  1. Pertama-tama, iris cabai rawit, bawang putih, bawang merah, dan bahan-bahan lainnya dengan pisau.
  2. Jika sudah mengiris semua bahan-bahan, Anda bisa mencampur semuanya ke dalam wadah dan aduk hingga merata.
  3. Nyalakan kompor gas dan panaskan minyak hingga benar-benar panas. 
  4. Setelah minyak panas, masukkan campuran sambal, kemudian aduk kembali dengan spatula.
  5. Angkat sambal yang sudah matang dan sajikan di piring.
  6. Sambal matah Bali pun siap dihidangkan bersama dengan lauk pauk dan nasi putih hangat.

BACA JUGA: Resep Nasi Liwet Sunda yang Gurih dan Lezat

Resep Sambal Matah Terasi 

Resep kedua sambal matah yaitu sambal matah terasi. Sama halnya dengan sambal matah khas bali, jenis sambal ini juga mudah untuk dibuat sendiri di rumah. Berikut ini langkah-langkahnya.

Bahan-bahan yang diperlukan

Sebelum mulai memasak, ada beberapa bahan yang diperlukan. 

  • Bawang putih (2 siung)
  • Bawang merah (200 gram)
  • Cabai rawit merah (9 buah)
  • Daun jeruk (5 lembar) 
  • Jeruk limau, ambil air perasannya saja (3 buah)
  • Serai, ambil bagian putihnya saja (3 batang)
  • Gula pasir (1 sdt)
  • Garam (½ sdt)
  • Terasi udang (1 sdt)
  • Kaldu jamur (1 ½ sdt)
  • Minyak kelapa (50 ml)

BACA JUGA: Resep Nasi Goreng Sederhana untuk Sarapan Hingga Makan Malam

Cara Mengolah Sambal Matah Terasi 

Nah, setelah semua bahan-bahan sudah terkumpul lengkap, waktunya Anda mengolahnya menjadi sambal matah terasi. 

  1. Siapkan cabai, bawang, serai, dan daun jeruk lalu iris-iris halus agar mudah tercampur nantinya 
  2. Nyalakan kompor dan tuang minyak kelapa ke fry pan, tunggu sampai minyak panas
  3. Jika minyak sudah panas, tumis terasi, bawang putih, dan serai dengan api yang kecil saja hingga berubah menjadi agak layu 
  4. Setelah itu, Anda bisa menambahkan garam, gula, dan kaldu jamur ke dalam tumisan dan aduk hingga rata
  5. Pastikan semua sudah tercampur rata, lalu tambahkan irisan bawang merah, daun jeruk, dan juga perasan air jeruk limau ke dalam tumisan 
  6. Aduk semua bahan hingga merata 
  7. Jika sudah meresap, matikan api dan angkat sambal 
  8. Sambal matah terasi pun siap untuk disantap sebagai pelengkap nasi hangat dan juga lauk pauk di rumah bersama keluarga

BACA JUGA: Cara Buat Roti Pisang Enak dan Empuk, Camilan Menyenangkan

Bagaimana Cara agar Sambal Terlihat Lebih Segar?

Salah satu tips yang bisa Anda lakukan sebelum mengolah sambal matah bali yaitu dengan merendam cabai. 

Caranya, Anda cukup merendam cabai di dalam air es atau air yang ditambahkan es batu. Dengan merendam cabai di dalam air es selama 15-20 menit, sambal matah Anda akan terlihat lebih cerah dan teksturnya pun jadi lebih segar. 

Itulah resep sambal matah Bali yang bisa Anda ikuti langkah-langkahnya di rumah. Dengan menambahkan sambal ke hidangan yang ada, dijamin makanan akan makin lezat rasanya dan nafsu makan Anda pun akan bertambah.